Tuesday, February 24, 2009

Membentuk Anak Shaleh dan Pintar

Banyak pelajaran dan ilmu berharga yg saya dapat dari mengikuti workshop "Rahasia Membentuk Anak Shaleh, Pintar dan Kaya" dengan pembicara bpk. Novian Triwidia Jaya (Family Therapist & Parenting Coach, juga penulis buku Supermom yg best seller itu), diantaranya kita diingatkan bahwa anak adalah titipan tuhan yg harus kita jaga, bimbing dan didik dengan baik agar menjadi anak yang shaleh, pintar serta kelak ia bisa sukses di dunia dan akhirat.

Diawali dengan memprogram diri kita dengan mengingat dan merujuk pada sabda Rasulullah SAW ; Setiap anak dilahirkan dalam keadaan suci, maka ibu dan bapaknya lah (lingkungan terdekat) yang menjadikan anak itu yahudi, nasrani atau majusi (hadist riwayat abu daud).

Dijaman sekarang ini, peran orang tua sering kali terkalahkan oleh pengaruh lingkungan yg negatif dalam membentuk karakter anak. Karena itu sebagai orang tua kita harus bisa menang berkompetisi dengan pengaruh lingkungan yg negatif.

Selanjutnya yaitu membangung kedekatan dan kepercayaan dengan anak2 kita. Referensi dari pak Novian, diantaranya kita harus selalu berpikiran positif terhadap anak kita, sebagai pendengar yg baik, menepati janji dan tidak berbohong, "tell him/her a secret" maknanya dengan kita berbagi rahasia kepada anak kita, maka ia akan merasa di percaya oleh kita sebagai ibu atau ayahnya. (hhmm good idea ! )

Banyak tips & trik, serta share pengalaman yang diberikan pada workshop itu. Diantara trik yg diberikan, favorit keluarga kami adalah "Finger Toast" atau tos jari telunjuk. Dengan tos jari itu, si anak akan fokus pada jarinya sambil si anak mengucapkan "saya anak baik", dengan matanya fokus pada jarinya, otomatis otaknya akan memprogram ucapannya dan menyimpannya di otak bagian kanannya. Jadi nantinya ia akan terprogram untuk selalu menjadi baik. (InsyaAllah, Amiinn..)
Wah pokoke beruntung banget lah...!! Kabarnya bulan April nanti beliau akan mengadakan workshop lagi di Pekanbaru, dengan tema "Hypno Teraphy", yaitu metode terapi dengan menghipnotis anak kita, dan hanya ditujukan untuk anak-anak. Jadi gak bisa ke bapak-bapak atau ibu-ibu nya loh ! (harus ikut lagi nih, biar lebih mantab lagi ilmu parenting nya ....;p

Oh ya kemarin saya iseng-iseng tanya ma om google, eh dapet deh linknya pak Novian http://www.dy-brain.com/

No comments:

Post a Comment

Terima kasih sudah membaca postingan saya, juga berikan komentarnya ya....yuk mari silahkan

Referensi Ilmu

Report